Agama Islam yang berkembang di Negeri Nusantara khususnya di tanah Jawa berkembang melalui budaya dan peradaban yang telah mapan.
Bukan hanya mantra maupun doa yang jika dibaca oleh orang-orang tertentu dapat menghasilkan dari pengamalan tirakat oleh sang spiritualis dimasukkan ke dalam suatu benda. Agar secara otomatis bisa difungsikan bila keadaan membutuhkannya.
Bukan hanya mantra maupun doa yang jika dibaca oleh orang-orang tertentu dapat menghasilkan dari pengamalan tirakat oleh sang spiritualis dimasukkan ke dalam suatu benda. Agar secara otomatis bisa difungsikan bila keadaan membutuhkannya.
Energi metafisik atau gaib ada yang positif dan ada yang negative. Energi metafisik yang positif memancarkan radiasi yang lembut, membuat batin tenang, pikiran menjadi jernih. Memunculkan rasa cinta kasih untuk meraih kebahagiaan menuju keharmonisan, keselarasan dan keseimbangan dalam hidup. Energi metafisik atau gaib yang positif ini disebut daya dan kekuatan Ilahi.
Sedangkan energi metafisik atau gaib yang negatif membangkitkan gejolak nafsu, mendorong timbulnya rasa kekuatan, sombong, serakah, hati yang dipenuhi ambisi dan pikiran dipadati obsesi, dan memunculkan rasa kebencian dan kedengkian menuju kehancuran, membuahkan konflik, melanggengkan penderitaan dan kehidupan yang carut marut. Energi metafisik atau gaib yang ngatif ini disebut daya dan kekuatan setan.
Kedua macam energi tersebut diatas dapat dieksplorasi. Hasil eksplorasi yang positif adalah tolak bala’ atau preventif. Pencegahan terhadap penyakit dan petaka juga bersifat penyembuhan, sdangkan yang negatif sifatnya penghancuran dan pemusnahan. Jika ekplorasi yang positif untuk pembangunan, dan yang negatif untuk perusakan atau kezaliman.
Dalam kehidupan bermasyarakat sering kita menemukan istilah ”pemake”. Bentuknya bermacam-macam, bisa berupa jimat, isim, batu, keris, hingga potongan kain berisi ayat-ayat Qur’an yang diyakini dapat membawa suatu kekuatan.
Pembenaran pemakaian benda-benda tersebut adalah sebagai media transfer kekuatan metafisik, selain sebagai media komunikasi dengan Tuhan. Motifnya bermacam-macam. Mulai dari meminta jaminan keamanan, ilmu kekebalan, membantu kelancaran usaha, mengembalikan keharmonisan rumah tangga dan lain sebagainya.
Itulah gambaran kondisi masyarakat kita saat ini yang sedang labil; mudah menerima suatu paham. Sebagian masyarakat kita gampang putus asa dan harapan ketika berhadapan dengan permasalahan pelik. Ditambah sebagian masyarakat kita lebih senang kepada sesuatu yang serba instan, serba cepat.
”Manusia itu tiada jemu memohon kebaikan, dan
jika kesusahan menimpanya, maka dia putus asa lagi putus harapan.
(QS. Fushshilat : 41 )
Meminta pertolongan kepada mereka yang menggantungkan diri pada ajimat dan benda-benda keramat adalah perbuatan yang tidak masuk akal dan masuk kepada perbuatan yang menyekutukan Allah atau syirik.
Sesungguhnya hanya melakukan pekerjaan yang sia-sia, membuang-buang uang, tenaga, waktu dan pikiran, karena dirayu harus membeli minyak, wafak, sabuk, keris, tasbih dan segala jimat yang diakuinya sakti. Mereka pada saat itu telah menjadi budak dari perbuatan tersebut. Dan mereka merasa wajib untuk membawa jimat kemana pun pergi
Sesungguhnya hanya melakukan pekerjaan yang sia-sia, membuang-buang uang, tenaga, waktu dan pikiran, karena dirayu harus membeli minyak, wafak, sabuk, keris, tasbih dan segala jimat yang diakuinya sakti. Mereka pada saat itu telah menjadi budak dari perbuatan tersebut. Dan mereka merasa wajib untuk membawa jimat kemana pun pergi
”Dan diantara manusia ada yang sangat menakjubkanmu
perkataannya tentang kehidupan, dan dipersaksikannya kepada Allah
apa yang ada di dalam hatinya. Padahal dia adalah penantang yang paling keras.”
(QS. Al-Baqarah : 204)
Jika ternyata yang disetujui tidak kesampaian maksudnya, dengan entengnya mereka (para dukun, paranormal, kyai kurafat) menyarankan utnuk mengambil paket agar diruwat untuk melakukan ritual khusus dengan biaya yang tidak sedikit. Bila sudah terdesak mereka mengajarkan tentang kesabaran, dengan mengatakan, ”Sabar saja, mungkin Allah belum menghendaki, kita hanya berusaha, semua kan bergantung dari Allah”.
”Maka kecelakaan besarlah bagi orang-orang yang menulis Alkitab dengan tangan mereka sendiri, laku dikatakannya, :”ini dari Allah”; karena mereka hendak memperoleh keuntungan yang sedikit dengan perbuatan itu. Maka kecelakaan besarlah bagi mereka, karena apa yang ditulis oleh tangan mereka itu dan kecelakaan besarlah bagi mereka karena apa yang mereka kerjakan.”
(QS. )
Hal seperti ini sering sekali dirasakan oleh masyarakat, mungkin kita sendiri berdasarkan pengalaman pribadi atau keluarga dan kerabat terdekat. Itulah ulah para penipu yang mengatas namakan Tuhan dengan menjual belikan ayat-ayat Tuhan. Atau sebagai penjual jasa menjual keimanan.
”.....janganlah sekali-kali kamu diperdayakan dunia dan diperdayakan
para penipu yang mengatasnamakan Allah .”
(QS. Luqman : 33 )
Bila ada kebenaran yang dirasakan, mereka berkata itulah bisikan dari Tuhan atau inilah petunjuk dari Tuhan. Tanpa mereka sadari apa yang mereka anggap suatu kebenaran meski kadang kebetulan merupakan bisikan dan petunjuk setan.
Sesuatu yang datang dari setan tentu saja bukan petunjuk, melainkan penjerumusan. Kebenaran sesaat atas apa yang diperoleh mereka, hanya akan mengantarkan mereka kepada kehinaan yang lebih dalam.
Ada beberapa unsur kekuatan yang dapat kita gunakan dalam membantu kita untuk menyelesaikan permasalahan dalam kehidupan kita. Langkah yang sangat sederhana dan hanya dibutuhkan suatu keberanian dalam diri kita. Adapun beberapa unsur tersebut :
- Kekuatan Iman
Keajaiban dan kuasa Allah, hanya berlaku untuk mereka yang percaya akan adanya keajaiban dan kuasa Allah sendiri. Manusia yang serba terbatas kemampuannya jangan pernah melepaskan imannya dari dalam dada.
Kondisi iman yang perlu kita bangun dalam diri kita pada saat diri kita sedang bermasalah dalam kehidupan yaitu ;
a. Iman bahwa Allah Maha mengampuni segala dosa dan kesalahan, yang mana boleh jadi dosa dan kesalahan kitalah yang menutup pintu rahmat Allah. Sehingga dalam mencari jawaban atas permasalahan yang sedang kita hadapi kita selalu menemukan kebuntuan terus untuk menyelesaikan permasalahan, maka lakukanlah pertobatan dengan selalu membaca istighfar sebanyak-banyaknya.
b. Iman bahwa Allah Maha Melihat.Allah bukan hanya melihat seluruh amal perbuatan kita yang mengharuskan kita seharusnya menjaga sikap dan kelakuan kita, tetapi Allah juga melihat ketika kita susah, ketika kita sulit. Dan inilah yang harus kita imani.
c. Bahwa Allah selalu bersedia membantu. Resep paling sederhana yakni bahwa Allah mau membantu. Kunci berada dalam sebuah hadist qudsi yaitu; ”Bahwa Allah akan membantu seseorang, apabila orang tersebut mau membantu seseorang, apabila orang tersebut mau membantu seseorang, apabila orang tersebut mau membantu sesama.” Dalam Firman-Nya, Allah mengatakan akan meringankan penderitaan sesama, sepanjang orang tersebut berkenan meringankan penderitaan sesama.
d. Bahwa Allah Mahakuasa atas segala sesuatu. Tidak ada yang tidak mungkin di hadapan Allah. Dan tidak akan ada yang bisa menghalangi-Nya.
- Kekuatan keyakinan dan kepercayaan diri.
Orang-orang yang berhasil, memiliki tingkat keyakinan dan kepercayaan diri yang mengagumkan. Kekuatan kepercayaan diri dan keyakinan, akan memberikan kekuatan tersendiri.
- Kekuatan Pemikiran positif.
Kembangkan selalu kepositifan dalam berpikir. Jangan pernah berpikir yang negatif (jelek-jelek). Diri kita apa yang kita pikirkan. Dan jangan biarkan pemikiran negatif dibiarkan tumbuh dan berkembang dalam diri kita, karena ia kan menyiksa badan dan pikiran kita.
- Kekuatan perbuatan.
Untuk mendapatkan pertolongan Allah, niatkan untuk segera berubah dan segeralah mengubah diri dengan mengawali intropeksi terhadap prilaku kita yang salah, kemudian mengubah hal-hal yang paling mudah yang bisa kita ubah.
Jangan tunggu perbaikan akan datang sempurna. Tanpa memulai, kita akan jalan ditempat, tanpa mengubah apapun, Mulai dari hal yang terkecil dan dari diri sendiri dimulai dari sekarang
”Barang siapa yang melakukan kebaikan seberat dzarrah pun,
niscaya dia akan melihat (balasannya). Dan barang siapa yang melakukan kejahatan seberat dzarrah pun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya”
(QS.Az-Zalzalah : 7 – 8)
- Kekuatan sedekah.
Bersedekah adalah salah satu jalan menyucikan diri dari segala perbuatan dosa. Karena Allah Mahasuci, Allah tidak suka dengan yang kotor.
”Hendaklah orang yang mampu, menafkahkan hartanya sesuai dengan
kemampuannya. Dan orang-orang yang di sempitkan rezekinya hendaklah
memberi nafkah dari harta yang diberikan Allah kepadanya. Allah tidak
memikulkan beban kepada seseorang melainkan sekedar apa yang Allah berikan kepadanya. Allah akan memberikan kemudahan setelah kesulitan.”
(QS. Ath-Thalaq : 7 )
”Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan
(dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk.”
(QS. Hud : 114 )
- Kekuatan doa dan pasrah.
”Dan milik Allah yag gaib di langit dan di bumi, dan kepada-Nya
dikembalikan semua urusan. Maka beribadahlah kepada-Nya dan bertawakallah......”
(QS. Hud : 123)
Dalam berdoa terdapat kesadaran bahwa orang yang berdoa itu lemah, sedangkan yang dimintai dengan sarana doa adalah pihak yang lebih kuat dan Maha Kuat adalah Allah. Berdoa untuk menyingkirkan kejahatan, kerusakan, kemiskinan dan kelemahan, merupakan perwujudan sikap hidup yang bertauhid.
Doa bukan saja sebagai upaya kita memohon kepada Allah dengan sejuta permohonan, melainkan juga sebagai media keluh kesah mengadukan segala permasalahan hidup, menandakan kita bergantung kepada-Nya yang Maha Mengetahui.
Dengan mengatasi permasalahan yang kecil; maka,
kita dapat mengatasi permasalahan yang besar.
16 komentar
Keren banget tuh tipsnya,,,
salam sob
thanks sharenya
Thanks for sharing,,,! mantab tuh
@ Watch Mad Men; @ kisah abu nawas; @ Watch Weeds >>> Trims untuk semua Sahabatku atas kunjungan dan komentarnya.
bagus sekali,terima kasih sdh share disini :)
ijin follow....^^
Semoga Allah selalu bersama hambanya yang selalu menegakan amar ma'ruf nahi mungkar dan berbagi dengan sesama..... amin..
nice share sob......
mampir lagi sob setelah menghilang selama 2 minggu hehe, sob saya undang buat ikutan memeriahkan ultah blog saya. Ditunggu ikut sertanya :)
Artikelnya lengkap dan bagus. Makasih udah berbagi disini.
Mantab gan... moga sukses slalu yach :D
@ Senja >>>> Trims atas kunjungannya Sob !
@ SSHUDAI ALJALANI (dot) COM >>> Lagi ulang tahun ya Sob, langsung ke TKP ya !
@ catatatan kecilku >>>> Trims ya Sob !
@ Komodo Island is the NEW 7 Wonders of The World >>> Trims ya Sob !
Artikel yang menarik dan bermanfaat sekali, terimakasih sdh membaginya disini.
Semoga kita selalu dimudahkan oleh Nya dalam menghadapi permasalahan hidup. Amiin. .
Salam.. .
salam sahabat
sangat bagus sekali penyampaiannya dengan postingan ini saya semakin tahu bagaimana Islam berkembang,,oh iya dah saya follow maaf telat
pencerahan yang sagnat indah
semoga kita semua selalu dimudahkan Allah SWT
@ Mood >>> Ami...n !
@ Dhana >>> Trims dah di follow, lebih bik telat dari pada kehilangan sahabat ya Mba.
@ attayaya_komodo >>> Ami...n !
Mantab sob pemikirannya, keren...
yang sederhana klo fokus kan luar biasa
Terimakasih Atas Kunjungannya. Sebuah Komentar Merupakan Cermin Kepribadian Diri Kita. Komentar yang berbau iklan atau dengan memasang link iklan akan dihapus tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Sukses Selalu Untuk Kita Semua.